Hal-hal yang Dirasakan Oleh Seorang Introvert


Halo! Salam kenal dimanapun kalian berada. Menurut saya, introvert merupakan jenis kepribadian yang dimiliki seseorang dimana orang tersebut lebih nyaman untuk menyendiri dan tertutup. Tertutup disini memiliki arti lebih baik tidak mengutarakan apa yang dirasakan dan dipikirkannya kepada orang lain. Nah berhubung saya merasa bahwa saya sendiri memiliki kepribadian yang seperti itu (introvert), maka saya akan mencoba sharing apa yang saya rasakan menjadi seorang introvert. Berikut adalah hal-hal tersebut.

1. Tidak Percaya Diri


Ya, tidak percaya diri adalah hal yang selalu saya rasakan ketika saya berada dikerumunan orang banyak atau sedang berbicara dengan orang lain. Saya yakin hal ini juga dirasakan oleh para introvert lainnya, mengapa saya yakin? Seorang introvert tentu saja jarang bersosialisasi dengan lingkungan sekitarnya karena lebih nyaman mengisolasi diri dibandingkan bersosialisasi dengan orang-orang disekitarnya.

2. Kaku


Kaku dalam berkomunikasi adalah hal yang saya rasakan menjadi seorang introvert. Jarangnya berbicara dengan orang lain menjadikan seorang introvert tidak tahu apa yang harus diucapkannya ketika berbicara dengan orang lain, "Apa yang harus dibicarakan? Salahkah saya berbicara anu? Bolehkah saya bertanya ini?", mungkin itulah yang terlintas dibenak para introvert ketika berbincang dengan seseorang yang tidak akrab dengannya atau baru kenal.

3. Takut Dunia Luar


Seorang introvert cenderung memiliki dunia sendiri yang sangat dicintainya dan tidak mau ia tinggalkan. Ketika ada hal yang membuat seorang introvert harus meninggalkan dunianya tersebut maka akan timbul berbagai macam pikiran negatif didalam benaknya seperti "Aku akan berbicara dengan orang baru, apa yang harus aku lakukan?" dari pertanyaan dibenaknya itulah muncul ketakutan akan dunia baru tersebut.

Baca Juga: Pengertian Serta Perbedaan Introvert & Ekstrovert

Itulah hal-hal saya rasakan sebagai seorang introvert. Mungkin hal-hal tersebut tidak ada sisi positifnya sama sekali, namun dibalik pribadi seorang introvert terdapat hal-hal positif yang mungkin tidak dimiliki seorang ekstrovert. Seorang introvert adalah pendengar yang baik dan seorang introvert bisa menjadi kepercayaan orang yang dekat dengannya. Jika teman-teman ingin sharing tentang apa yang dirasakan menjadi seorang introvert tolong cantumkan dikolom komen ya! Terimakasih☺️

0 comments:

Post a Comment